Manajemen Waktu Ibu Rumah Tangga Efektif Efisien Bersama Cosmos


Menukil Independent, berdasarkan penelitian yang melibatkan 2.000 ibu rumah tangga yang memiliki anak berusia 5-13 tahun, lamanya jam kerja yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan mereka adalah 14 jam dalam sehari, berarti 98 jam dalam seminggu. Angka ini lebih besar 25% dari total jam kerja karyawan swasta selama seminggu. (Dekoruma.com)


Kaget gak baca paragraf di atas bun? Saya sih antara percaya dan gak percaya ya. Sebagai ibu yang bekerja dari rumah dengan tiga anak yang usianya 6-10 tahun saya mengamini paragraf di atas loh. Apalagi anak bungsu saya yang berusia mau 6 tahun kemampuannya masih seperti bayi. Iya…karena ada cerebral palsy atau cidera otak, jadi waktu saya untuk jadi perawat si bungsu mendominasi jadwal harian saya membersamai keluarga.

Karena hal ini juga, saya menyadari kalau manajemen waktu dalam mengurus rumah itu penting. Harus mulai mengerjakan banyak hal dengan efektif dan hemat waktu. Alokasi waktu juga sebaiknya efisien. Saya saat ini melakukan pekerjaan rumah berdasarkan skala prioritas, bagaimanapun yang penting dan mendesak selalu jadi to do list utama.

Sebagai ibu yang juga menyiapkan segala keperluan anak-anak serta suami tanpa asisten sungguh menantang dalam urusan pembagian to do list. Hal yang paling memakan waktu biasanya adalah memasak dan urusan cucian alias setrikaan.


Masak itu sebenernya tinggal cemplung-cemplung aja, asalkan bumbunya sudah siap ya. Tapi kadang yang bikin males itu ngulekin bumbu-bumbu hehehe. Makanya aktivitas ngulek ini sering jadi bottle neck saat mengerjakan masakan. Maunya kalau lagi masak bisa sekalian bumbunya halus dalam jumlah banyak dan waktu yang cepat.

Akhirnya keresahan saya dan mungkin juga keresahan banyak ibu lain terjawab sudah. Kemarin Alhamdulillah kami dapat kesempatan Halal bi Halal Bersama Cosmos dan Unicorn. Bertemakan "Hidup Sehat Nan Praktis Bersama Cosmos" kami berkenalan lebih jauh dengan dua produk andalan dari Cosmos. Kami juga dapat kiriman hampers produk berkualitas dari Cosmos yang sungguh akan membantu emak-emak pecinta produk kece dalam menyiapkan hidangan dengan cepat, praktis dan merapikan isi lemari dengan kebih efektif dan efisien.

Sharing Zata Ligouw



Dalam acara Halal Bi Halal Cosmos juga dihadirkan salah satu mamapreneur dan content creator Kak Zata Ligouw. Kak Zata berbagi tentang bagaimana manajemen waktunya di rumah. Ternyata Ka Zata sudah mulai mendelegasikan tugas tugas rumah kepada anak. Saya jadi kepikiran untuk melakukan hal yang sama nih, tapi saya kan harus memastikan semua peralatan yang akan dipakai harus aman meskipun dipakai anak-anak. Untungnya nih, Cosmos punya dua produk yang akan berperan penting dalam proses pendelegasian tugas ini tanpa mengesampingkan segi keamanan.



Sebelum kita cek satu per satu produknya, kemarin Kak Anneke Liu sebagai host juga menyampaikan bahwa selama pandemi, Ibu sangat berperan penting menjaga keluarga dari tertular virus Covid 19. Berdasar data BNPB, cluster covid yang berasal dari keluarga 10x lebih besar dibanding yang lain. Menyediakan makanan sehat di rumah tentunya menjadi pilihan yang paling masuk akal. Karena itu, sekarang banyak ibu-ibu berinvestasi untuk beli produk keperluan dapur yang berkualitas, efektif dan pastinya awet. Disampaikan juga oleh Bapak Erik selaku produk manager blender, bahwa Cosmos sudah mempertimbangkan berbagai aspek hingga terciptanya blender beta series seperti yang akan kita review ini.

Blender Beta Series CB-281 P



Sesuai dengan kebutuhan para ibu, blender beta series yang diluncurkan oleh Cosmos memiliki 3 tipe yakni goblet plastik, anti pecah, dan goblet kaca. Masing-masing disesuaikan peruntukannya agar tiap ibu memiliki pilihan. Kalau saya lebih suka yang plastik karena lebih ringan. Namun ada juga yang memilih kaca karena cenderung lebih mudah dibersihkan. Untungnya semua kebutuhan kita difasilitasi dengan baik oleh Cosmos. Berikut kelebihan Beta Series Cosmos:
  • Kapasitas goblet 2 liter setara dengan 5 gelas (cocok untuk konsumsi keluarga)
  • Sistem2 mata pisau
  • Melumat lebih halus
  • Pengunci keamanan anti slip di bagian dasar, sehingga mesin gak bergeser saat digunakan
  • Termostat menghindari panas berlebih
  • Dry mill dengan kekuatan pencacah mampu mencacah biji kopi, pala, lada bubuk
  • food grade
Kak Zata bilang, selama pandemi ini keluarganya lebih banyak konsumsi buah dan sayur. Bener banget sih kalau blender ini pasti terpakai hampir tiap hari. Membuat jus, atau bumbu-bumbu masakan bisa lebih cepat dan mudah. Apalagi kalau pakai sistem food preparation ya. Menyiapkan bumbu dasar dalam porsi besar sehingga aktivitas memasak bisa lebih singkat. Bikin salad dressing pun lebih mudah pakai blender ini. Tinggal cuci cuci sayuran aja udah bisa jadi hidangan sehat keluarga. Minumannya bikin jus buah. Satu kali blender sudah bisa untuk 5 gelas langsung, jadi hemat waktu deh bikin minuman segar. Apalagi blender Cosmos ini bisa menghancurkan es batu juga. Wah makin seger deh menikmati minuman dingin ala café tapi di rumah aja.

Sungguh emak mau turun ke dapur selama pandemi ini adalah keajaiban. Terutama buat emak yang sebelum pandemi gak turun ke dapur pastinya. Karena ada Cosmos yang memudahkan pekerjaan dapur, pasti bunda bunda makin rajin nih masak buat keluarga. Pandemi ini jelas memberi pengaruh pada pola hidup sehat kita semua ya. Yang jelas, kita sekarang bisa lebih selektif memilih makanan dan tempat makan untuk menghindari terpapar virus.

Setrika Listrik Cosmos CIS-318 F1



Nah, ini alah satu pekerjaan yang selalu dihindari sama ibu-ibu. Rata rata kurang suka menyetrika karena berbagai alasan. Kadang karena setrika lama panasnya, kurang panas sehingga pakaian gak rapi rapi. Atau kadang ribet persiapan setrika dengan ulur-ulur colokan kabel karena kabel setrikanya kurang panjang. Masalah klasik banget ya. Tak tahukah para pembuat setrika bahwa ini sering dikeluhkan ibu ibu satu nusantara?

Untunglah Cosmos cukup peka dalam menjawab semua permasalahan ini. Saya pribadi memang pecinta gamis. Pilihan jatuh pada gamis karena alasan alasan seperti berikut:
  • Saya suka bingung dengan mix and match pakaian, jadi kalau pakai gamis sekali pilih baju udah dapat atasan dan bawahan ehhehe, cuma tinggal cari kerudung senada.
  • Saat mencuci lebih enak karena satu potong terasa lebih sedikit dari pada dua potong. Hemat tempat juga untuk menjemur
  • Ketika menyetrika juga lebih hemat waktu karena cukup setrika satu potong saja, kemudian melipatnya juga sekali. Kalau atasan dan bawahan jadi kerja dua kali
  • Pakai gamis lebih cepet, sekali slup langsung kelar hehehe. Hemat waktu banget kalau mau pergi karena udah ditungguin suami dan anak-anak. Emak soalnya nyiapin anak dulu, baru terakhir dandan sendiri.
Bagaimanapun itu juga kembali pada pilihan masing masing ya Bun. Segala pilihan pasti kita sesuaikan dengan kondisi dan situasi kita yah. Tapi kadang kalau setrika gamis memang agak riweh ya. Dari atas ke bawah kadang tak terjangkau oleh setrika dengan kabel pendek. Untungnya setrika Cosmos kabelnya panjang, ada pengaman kabelnya juga jadi gak mudah kebelit dan terputar. Alhasil kabelnya lebih awet dan tahan lama. 


Setrikanya gampang panas sehingga gak perlu nunggu lama persiapan menyetrikanya. Ada tombol untuk penggantian panas setrika (setting control temperature) menyesuaikan bahan yang akan disetrika. Pasti memudahkan bunda semua untuk menentukan panas yang cocok untuk jenis kain pakaian kita. Tapak stainlessnya luas dengan ujung runcing. Pakaian lebih rapih dan memudahkan proses setrika. Gak drama lagi kalau mau setrika pakaian plisket maupun yang banyak kancing. Langsung deh wus wus aja ditimpa pakai ujung tapak setrika.



Oh iya, ada tips nih dari kak Anastasia Aurora selaku product manager untuk setrika cosmos. Jika kita punya masker kain, ada trik untuk perawatan supaya masker kita lebih steril. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Cuci masker seperti biasa
  2. Rebus masker kain selama 10 menit
  3. Keringkan masker
  4. Setrika dengan setrika Cosmos mode katun.
Dengan penanganan yang benar, masker kain kita bisa dipakai berkali-kali dan pastinya lebih steril saat digunakan. Dengan ini, proteksi kita untuk keluarga dari covid 19 lebih maksimal.

Saya pribadi setelah mencoba dua produk andalan Cosmos ini merasa terbantu sekali untuk mengerjakan pekerjaan dapur yang berhubungan dengan menghaluskan makanan. Terutama sekali untuk anak bungsu saya yang masih makan dengan tekstur lembut. Jus alpukat kesukaannya lebih cepat dihidangkan dan tidak lagi tersedak-sedak karena ada bagian yang tidak tercacah sempurna. Alas blender yang menempel membuat posisi blender tidak bergeser-geser juga jadi nilai plus. Dia juga punya sistem safety lock yang aman untuk anak-anak. Jika posisi goblet tidak pas, maka mesin blender tidak akan menyala. Buat saya ini sangat bermanfaat untuk memastikan anak-anak menggunakan mesin dalam posisi yang baik dan benar. In sha Allah kecelakaan kecil di dapur bisa dihindari dengan sistem pengaman seperti ini.


Untuk setrikanya juga saya apresiasi. Tapak stainless yang luas membuat proses menyetrika lebih cepat, lebih rapih. Gak ribet lagi untuk persiapan kabel mapun setrika baju gamis dengan detail dan kancing kerena kabel panjangnya serta ujung tapak yang ramah kancing.

Kalau bunda ingin dapat informasi lebih lanjut atau berniat untuk membeli produk Cosmos selain di ecommerce bisa langsung aja kunjungi http://store.cosmos.id/ ya.

Salam Sehat


/Aya

Kartika Nugmalia




28 comments

  1. Cosmos ini udah jadi salah satu top of mind peralatan elektronik apalagi peralatan elektronik rumah tangga. Karena memang bermanfaat dan membantu para ibu ya

    ReplyDelete
  2. Cosmos memang terpecaya ya mba. Secara udah 45 tahun gitu lho berinovasi. Apalagi buatan Indonesia. Kita harus bangga ama produk berkualitas yang berasal dari dalam negeri seperti cosmos ini

    ReplyDelete
  3. Peralatan rumah tangga memang meningkatkan produktivitas IRT. Sepakat deh. Biasanya lama ngulek dll bs pakai blender, setrikaan juga kalau gak pilih yg bagus juga bikin lama gak mulus-mulus. Eventnya seru ya :) Thanks untuk insightnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku dulu males setrika soalnya nungguin setrikanya panas bisa luamaaa hihihi

      Delete
  4. Kakk, aku baru kepikiran loh kalau masker perlu disteril jugaa. Aku kira ya cuci biasa aja bareng baju2 udah cukup hehe. Makasih yaa tipsnyaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, sebelum ikutan acara ini juga aku gak kepikiran buat setrika masker loh

      Delete
  5. Banyak sekali ya 14 jam. Itu mungkin tanpa multitasking ya. Betul Ibu butuh support. Salah satunya dari alat elektronik rumah tangga yang disediakan Cosmos ini, kayanya bagus dan worth it dimiliki

    ReplyDelete
  6. Wah, Mbak. Selama ini aku cuci masker dibarengin sama baju. Ternyata salah, ya. Terima kasih informasinya, Mbak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku puun, jadi tau perawatan masker abis ikut acara ini

      Delete
  7. luarbiasa ya.. pekerjaan rumah tangga ini emang gak ada habisnya. masya Allah.

    aku jadi lebih tahu produk cosmos hehehe.

    btw, baru tahu juga cara mensterillkan maskernya. makasih mom.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama sama mom. Aku juga baru tau soal perawtan masker dan kudu disetrika

      Delete
  8. Heheh samaan deh mbak,gamis itu tetap dhitung satu potong dan terasa lebih sedikit pas nyuci dibandingkan kalau ada atasan dan bawahan.

    Btw, Belender dan setrika cosmosnya kece banget warnanya ya tipe yg ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaaa...tipe yang perhitungan soal jumlah cucian kita yaah

      Delete
  9. Produk cosmos itu awet banget selama ini, emang cocok buat kegiatan rumah tangga nih

    ReplyDelete
  10. Jujur saya baru tahu lho fakta tentang jam kerja yang dibutuhkan oleh ibu rumah tangga dalam mengerjakan pekerjaan rumah. Ibu rumah tangga memang profesi yang luar biasa. Bersyukur banget nih ada produk Cosmos kayak blender dan setrika yang bisa bantu pekerjaan ibu jadi lebih efisien

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyah, memudahkan kerja ibu lebih efektif dan efisien ya bund

      Delete
  11. Soal management waktu memang emak emak suka keteteran.contohnya saya,abis beberes niatnya mau ngetik eh malah tidur karena hayati lelah.kalo pake Cosmos enak kali ye, jadi lebih ringkes.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Toss lah kita.Alhamdulillah banyak kebantu produk elektronik yang memudahkan dan mempercepat pekerjaan rumah kita ya

      Delete
  12. Kalau peralatan rumah tangganya berkualitas dan enak digunakan, rasanya mengerjakan pekerjaan rumah itu lebih senang dan excited, ya. Hehehe..

    ReplyDelete
  13. saya suka produk cosmos, selain murah kualitasnya mumpuni, dan memang paling pas untuk kebutuhan rumah tangga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak, awet banget. bagus buat investasi keluarga muda yang baru nikah

      Delete
  14. wahh ini semua produk terbaru dari cosmos ya mbak
    modelnya kece, kualitasnya oke
    sangat membantu pekerjaan rumah tangga ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. membantu bangeet. Suka sama inovasinya yang ramah dan peka sama kebutuhan ibu ibu hihihi

      Delete