Klinik Tumbuh Kembang Anak di Jogja Medical Center

Jogja Medical Center. 
Hai Bunds,
Apa yang bunda rasakan ketika punya anak yang tumbuh kembangnya berbeda dari anak-anak yang lain? Denial gak? bilang kalau anak kita normal-normal aja gak? ini yang pernah terjadi sama saya. gak mau bohong, dulu jaman Shoji terlambat ngomong hingga 1 tahun, saya masih berusaha meyakinkan diri bahwa Shoji nggak apa-apa. tapi bulan demi bulan berganti, makin cemas juga nih jadinya.

Akhirnya berbekal standar kompetensi dan juga deteksi dini tumbuh kembang, saya mulai menyisir satu demi satu kemampuan Shoji yang ketinggalan. jaman dulu, nggak tau kalau ada yang namanya konsultasi tumbuh kembang anak. maklumlah, untuk cari cari info di internet masih sangat terbatas kan? taunya klinik tumbuh kembang cuma ada di rumah sakit.

Sebenarnya perlu gak sih konsultasi tumbuh kembang itu? Apakah hanya untuk anak bermasalah atau anak dengan aspek keterlambatan?

Zona Kebaikan Air Memotivasi Anak Gemar Minum Air



“Bunda, air pipisku kuning” teriak Shoji dari kamar mandi.
Pagi-pagi adalah saatnya anak-anak mandi untuk bersiap berangkat sekolah. Biasanya sebelum mandi Shoji akan BAK dulu lalu baru dilanjutkan mandi pagi. Shoji memang termasuk anak yang rajin untuk minum air putih, namun memang sempat beberapa waktu kurang konsumsi air putih yang salah satu efeknya adalah membuat air seninya berwarna kekuningan. Ini juga mengindikasikan bahwa tubuhnya ada gejala dehidrasi. Semakin kurangnya kecukupan air dalam tubuh, maka warna urin akan semakin pekat. Jika dehidrasi sudah masuk tahap parah,ditunjukkan dengan warna urin yang kecoklatan.

Jangan salah lho, kekurangan air putih itu ternyata efeknya sangat besar terhada tubuh kita. Ketika Shoji saya kasih tau untuk lebih banyak minum air putih, dia menanyakan juga kenapa air putih perlu kita konsumsi setiap hari dalam jumlah cukup. Beberapa gangguan tubuh jika tidak minum air putih diantaranya adalah:

Pentingnya Zat Besi untuk Ibu Hamil


Udah tau belum kalau pas hamil ibu itu perlu punya Hb normal?
Belum?
Serius?
Saya juga baru aja taunya loh #mintaditoyor

Flashback sedikit jaman saya hamil anak pertama. Yang namanya lingkar lengan dan berat badan itu menipu sekali. Bidan dan dokter yang memeriksa selalu terkaget kaget dengan hasil ukur lingkar lengan, lingkar pinggang, lingkar perut, maupun hasil cek Hb darah. Mereka selalu nggak percaya kalau yang diukur ini beneran sedang hamil.

Sedikit cerita yang sebenarnya malu untuk diceritakan. Saya sungguh orangnya pemalu kok #gebugbantal. Saya itu nggak pernah punya Hb normal. Angka Hb normal wanita dewasa adalah 12-16. Kata bidan dan dokter bisa sedikit turun karena biasanya ibu hamil memang darahnya lebih encer.